Monday, January 12, 2015

Apa Itu Blogwalking? dan Cara Blogwalking Yang Baik dan Benar

Kalau ngomongin tentang blog, pastinya kita mengetahui yang namanya Blogwalking. Awalnya kita mungkin mengetahuinya dari orang lain yang menyebut-nyebutkan nama tersebut (blogwalking), baik itu saat share postingan, berkomentar di blog orang lain, dan lain sebagainya. Lantas, apa itu yang dimaksud dengan Blogwalking?.

Blogwalking

Tentu pernah terlintas dalam pikiran kita mengenai pengertian Blogwalking. Walaupun begitu, kemungkinan besar sebelumnya kita sudah dapat menebak bahwa Blogwalking tersebut berasal dari bahasa Inggris. Ya, hal itu memang benar adanya, untuk kelanjutannya silahkan simak ulasannya berikut ini.

Pengertian Blogwalking
Blogwalking merupakan istilah dalam blog yang berasal dari dua kata, yakni Blog dan Walking. Mungkin salah satu dari kita sudah dapat memahami arti kata tersebut. 

Blog yang artinya Web Log, sedangkan Walking mempunyai arti sebagai 'Jalan-jalan' ataupun 'Berjalan'. Jika digabungkan dapat diartikan sebagai 'Jalan-jalan di Blog'. Nah loh? maksudnya apa nih? mungkin memang terbilang aneh kalau hanya diketahui pengertian secara bahasanya saja, maka dari itu diperlukan pengertiannya secara istilah atau luas.

Yang dimaksud dengan Blogwalking merupakan sebuah kegiatan yang dilakukan oleh seorang blogger yang mengunjungi blog lain dengan meninggalkan jejak pada blog yang dikunjunginya, baik itu dengan cara berkomentar ataupun meninggalkan jejak pada buku tamu.

Sobat blogger pasti bertanya-tanya mengenai fungsi, manfaat, atupun keuntungan yang didapat dari Blogwalking itu sendiri. Setiap blogger itu tentu memiliki alasan tersendiri mengapa mereka melakukan Blogwalking, namun dari semua alasannya, dapat disimpulkan menjadi berikut ini.

Manfaat Blogwalking:
  • Mempererat tali persaudaraan antar sesama blogger.
  • Mendapatkan backlink dari blog yang dikunjungi, biasanya ini dilakukan dengan mengirimkan komentar dengan menyematkan link di dalamnya.
  • Memperbanyak pengunjung blog.

Sebenarnya masih banyak manfaat serta keuntungan lain dari melakukan Blogwalking ini, namun itu tergantung kepada orang yang melakukan blogwalking itu sendiri. Lalu, bagaimana cara melakukan Blogwalking yang Baik dan Benar?


1. Komentar sesuai dengan topik yang dibahas
Ini adalah poin paling penting ketika melakukan blogwalking. Apabila kita hendak mengunjungi sebuah blog lalu kita ingin berkomentar, alangkah baiknya jika komentar tersebut memiliki keterkaitan dengan topik yang sedang dibahas oleh si pemilik blog tersebut. Berbeda dengan komentar diluar topik, inilah yang sering kita sebut dengan Out Of Topic (OOT).

2. Komentar yang Relevan dan Tidak terlalu Singkat
Sering kita temukan komentar seperti, "Nice info gan", "Mantap gan", "Makasih gan postingannya", dan lain sejenisnya. Komentar-komentar seperti ini menurut saya kurang relevan dan sama sekali tidak ada hubungannya dengan postingan yang dibahas. Lebih baik jika berkomentar dengan maksud mengkritik, memberikan saran, ataupun bertanya kepada pemilik blog tersebut.

3. Komentar dengan Jelas dan Sopan
Ini juga tidak kalah penting untuk dilakukan, karena dengan berkomentar dengan jelas maka peluang untuk mendapatkan balasan dari pemilik blog menjadi lebih besar. Namun tidak lupa juga untuk berkomentar dengan bahasa yang sopan dan tidak menyinggung admin blog ataupun pihak lainnya. 

4. Tidak Nyepam atau Meningalkan Link Hidup saat berkomentar
Tidak sedikit admin blog yang merasa kesal karena banyak orang yang berkomentar di blognya dengan menyisipkan link hidup untuk mendapatkan backlink, saya anggap itu merupakan cara yang kurang efektif untuk dilakukan. Karena sifat admin berbeda-beda, ada yang langsung menghapus komentar SPAM tersebut, namun ada juga yang tidak memperdulikan komentar SPAM tersebut karena tidak terlalu memahaminya.

5. Tidak komentar dengan maksud Promosi
Kalau yang terakhir ini biasanya dilakukan orang yang ingin mempromosikan website atau blognya, produk-produk, atau jasa yang hendak ditawarkan. Tentu komentar jenis ini tidak baik untuk dilakukan meskipun sang pemilik blog mau merespon komentar dengan maksud tersebut.

Mungkin itu saja tulisan yang dapat admin sampaikan kepada pengunjung semua, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan dapat dijadikan pelajaran bagi sobat-sobat blogger yang ingin mendalami tentang Blogwalking.
Sekian, terima kasih.
Disqus Comments